Rekayasa Prototype Keran Elektronik Berbasis Sensor Infrared Untuk Penghematan Air
Keywords:
Keran Otomatis, Penghematan Air, Prototype, EksperimenAbstract
Penerapan teknologi dengan modifikasi alat mekanik menjadi alat otomatis dapat diterapkan pada peralatan mekanik agar dapat bekerja secara efektif dan efisien. Tujuan dari penelitian adalah merancang sistem keran air otomatis untuk penghematan penggunaan air. Penelitian dilakukan secara eksperimen, yang diawali dengan penyiapan bahan, perancangan sistem, pengujian alat keseluruhan, pengambilan data, dan pembahasan. Bahan yang digunakan dalam pembuatan prototype adalah: electronic valve, Relay driver, sensor infrared, regulator step down, adaptor, pipa, sambungan pipa, dan elbow. Prinsip kerja dari sistem secara keseluruhan adalah setelah semua alat dirangkai lalu rangkaian dihubungkan ke power DC 12 Volt. ketika ada halangan seperti obyek tangan/kaki manusia dibawah sensor maka LED akan nyala, dan secara otomotis akan mengaktfikan relay, ketika relay aktif maka eletronic valve akan terbuka sehingga mengalirkan air keluar, demikian pula sebaliknya ketika halangan dibawah keran dihilangkan maka electronic valve akan menutup. Pemanfaatan keran elektronik dapat membantu penghematan air dan listrik akibat pemborosan penggunaan air maupun kelalaian menutup keran.Downloads
Published
2024-09-06
Issue
Section
Articles
How to Cite
Rekayasa Prototype Keran Elektronik Berbasis Sensor Infrared Untuk Penghematan Air. (2024). Seminar Nasional Teknik Elektro (SEMNASTEK 2024), 1, 9-13. https://prosiding.semnastek.fortei.id/index.php/journal/article/view/17