Optimalisasi Grounding Berbasis Semen Konduktif untuk Menurunkan Tahanan Tanah dan Meningkatkan Keandalan

Authors

  • Firman Johan Author
  • Yuni Aryani Koedoes Author
  • Mustamin Author
  • Tambi Author
  • Agustinus Lolok Author
  • Sahabuddin Hay Author

Keywords:

Agregat, bentonit, pembumian, tahanan, perlakuan tanah.

Abstract

Sistem grounding yang dirancang dengan baik ditandai oleh nilai tahanan rendah untuk memastikan arus surja, induksi elektromagnetik, dan ketidakseimbangan sistem dapat segera dialirkan ke tanah. Hal ini mencegah kerusakan peralatan serta memitigasi risiko terhadap keselamatan manusia. Mengacu pada IEC 60364 dan PUIL, nilai tahanan grounding ideal berada pada kisaran 1–5 ohm, atau bahkan lebih rendah untuk instalasi khusus. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh semen konduktif (bentonit) dalam menurunkan tahanan sistem grounding pada berbagai jenis tanah. Penelitian dilakukan di empat lokasi dengan karakteristik tanah berbeda, yaitu tanah berbatu, tanah berpasir, tanah liat, dan tanah gambut. Metode yang digunakan melibatkan perlakuan tanah menggunakan bentonit dengan tiga konfigurasi penempatan terhadap elektroda batang bumi. Pengukuran tahanan dilakukan menggunakan metode tiga titik dengan earth tester. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan bentonit secara signifikan menurunkan tahanan grounding pada semua jenis tanah, dengan penurunan terbesar pada tanah berbatu sebesar 47,6%. Efektivitas penurunan tahanan dipengaruhi oleh posisi bentonit, dengan nilai terendah diperoleh saat bentonit ditempatkan tepat di bawah ujung elektroda. Berdasarkan perhitungan analitis, penggunaan 10 kg bentonit pada tanah berbatu di bawah ujung elektroda secara signifikan mengurangi kedalaman dan jumlah elektroda yang dibutuhkan untuk mencapai tahanan di bawah 1 ohm. Temuan ini menunjukkan bahwa perlakuan tanah menggunakan bentonit merupakan solussi grounding yang aman, andal, dan ramah lingkungan untuk instalasi listrik pada tanah beragregat kasar dengan resistivitas tinggi.  

Downloads

Published

2025-04-30

How to Cite

Optimalisasi Grounding Berbasis Semen Konduktif untuk Menurunkan Tahanan Tanah dan Meningkatkan Keandalan. (2025). Seminar Nasional Teknik Elektro (SEMNASTEK), 2, 66-74. https://prosiding.semnastek.fortei.id/index.php/journal/article/view/95